Berita

Kakankemenag Bonebol Berikan 4 Masukan Pada Rapat Evaluasi Penyerapan Anggaran Triwulan IV Tahun Anggaran 2022

Senin, 31 Oktober 2022 17:57 WIB
  • Share this on:

BONEBOL (Kemenag.go.id) - Menindaklanjuti Surat Undangan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Gorontalo Nomor B-6092/Kw30/1-b/KU.00/10/22 , Kementerian Agama Kabupaten Bone Bolango hadiri rapat evaluasi Penyerapan Anggaran Triwulan IV Tahun Anggaran 2022 bertempat di Aula Kanwil Kemenag Provinsi Gorontalo, Senin (31/10/2022).

Rapat tersebut diikuti oleh Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Bone Bolango (Bonebol) Arfan A. Tilome, Kepala Subbagian (Kasubbag) Tata Usaha (TU) Nansi Zakaria dan tim keuangan.

Kakankemenag menyampaikan bahwa hampir semua kantor Kemenag pasti memiliki permasalahan atas penyerapan anggaran.

"Setiap tahun hampir semua kantor Kemenag memiliki permasalahan dalam penyerapan anggarannya termasuk di Kabupaten Bone Bolango." Ungkap Arfan dalam rapat.

Oleh karenanya Kakankemenag pada kesempatan tersebut memberikan 4 (empat) masukkan untuk menjadi bahan pertimbangan.

"Ada empat masukkan yang bisa menjadi pertimbangan, pertama meminimalisir permasalahan anggaran yang sering terjadi di akhir tahun: kedua harus ada hubungan yang berkesinambungan antara Kantor Kemenag Kabupaten/Kota dengan Kanwil Kemenag Provinsi dengan cara membuat perjanjian kinerja terstruktur: ketiga perlu menetapkan sebuah tim untuk mereview agar dapat memastikan kinerja yang dilaksanakan saling berhubungan: dan yang terakhir perlu melaksanakan bimbingan pada semua ortala." Jelas Arfan 

Kontributor:
Amalia Isima
Penulis:
Amalia
Fotografer:
Idris Djibu

Kalender

Mei 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -